Update

Anugerah Pandu Negeri 2024 “governansi Dan Inovasi Untuk Indonesia Unggul & Berdaya Saing”.

Indonesian Institute for Public Governance (IIPG) kembali memberikan penghargaan kepada pemerintah daerah yang berhasil menerapkan praktik governansi terbaik dan inovatif. Penghargaan tahunan atau yang lebih dikenal dengan Anugerah Pandu Negeri (APN) diberikan kepada pemerintah daerah provinsi, kota dan kabupaten yang telah menunjukkan kinerja prima dalam peningkatkan kinerja, kualitas pelayanan publik dan daya saing daerah. APN 2024 berlangsung dengan mengambil tema besar yakni “Governansi dan Inovasi Untuk Indonesia Unggul & Berdaya Saing”. APN 2024 diberikan kepada 91 pemda bertujuan untuk mendorong semangat inovasi dan memberikan contoh yang baik bagi daerah lainnya. APN 2024 juga menekankan pentingnya peran inovasi dalam menghadapi tantangan global dengan tujuan utamanya adalah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

 Melalui penghargaan yang diberikan, diharapkan semakin banyak pemerintah daerah yang terinspirasi untuk terus berinovasi dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat sebagai bentuk pelaksanaan praktik governansi yang baik. Inovasi sendiri diyakini merupakan kunci keberhasilan dalam membangun daerah yang maju dan berdaya saing. Saat ini hampir setiap pemerintahan daerah di berbagai provinsi, kota dan kabupaten di Indonesia telah melakukan berbagai terobosan inovasi daerah melalui Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 38 Tahun 2017 tentang Inovasi Daerah dan berbagai peraturan turunannya. Inovasi daerah sebagai bentuk pembaharuan dan solusi kreatif dalam penyelenggaraan pemerintahan daerah dibutuhkan guna memecahkan berbagai masalah dan memanfaatkan peluang yang ada di berbagai daerah. Demi menciptakan daerah yang maju, bermartabat, dan berdaya saing, diperlukan kesiapan yang matang dari pemerintahnya. 

Sebelum perhelatan APN digelar, IIPG sebelumnya melakukan studi "Implementasi Governansi yang Baik di Sektor Publik: Studi Pemeringkatan di 548 Daerah" yang bertujuan menilai implementasi governansi sektor publik pada 548 pemerintah daerah (provinsi, kota dan kabupaten) di Indonesia agar tercipta pencapaian inovasi untuk peningkatan potensi daya saing daerah (competitiveness) berkelanjutan. Hasil studi pemeringkatan 548 pemerintah daerah tersebut menjadi dasar diselenggarakannya APN 2024 dengan mengundang dan memberikan apresiasi bagi pemerintah daerah (provinsi, kota dan kabupaten) yang telah berhasil melakukan reformasi governansi dan inovasi menuju daerah yang unggul dan berdaya saing.

Rangkaian acara APN 2024 berlangsung di Grand Ballroom Hotel Aryaduta Menteng, Jakarta, pada Senin, 05 September 2024. Sejumlah 91 pemerintah provinsi, kota dan kabupaten menerima penghargaan atas segala capaian mereka pada aspek kinerja dan governansi. Adapun kategori yang diberikan IIPG pada APN 2024 yakni Kategori Wilayah 3T: Pemerintah Daerah Wilayah Tertinggal, Terdepan dan Terluar dengan Kinerja dan Governansi Kategori Baik; Kategori Umum: Pemerintah Daerah dengan Kinerja dan Governansi Baik; Kategori Silver: Pemerintah Daerah dengan Kinerja dan Governansi Memuaskan; Kategori Gold: Pemerintah Daerah dengan Kinerja dan Governansi Sangat Memuaskan; serta Kategori Platinum: Pemerintah Daerah dengan Kinerja dan Governansi Istimewa.